Wednesday, April 24, 2019

5 Bahan Alami Bantu Menghilangkan Stretch Mark

Tips Sehat Wanita - Faniujangherbal.blogspot.com - Stretch Mark atau gugratan pada kulit ini tentu akan sangat mengganggu penampilan dan bisa menjadikan kamu kurang percaya diri. Umumnya Stretch Mark terjadi saat adanya peradangan pada kulit yang di akibatkan oleh berkurang atau bertambahnya berat badan secara drastis, karena di masa kehamilan, dan masih banyak lagi penyebab lainnya. Namun, tahukah kamu? bahwa Stretch Mark bisa pudar atau bahkan hilang asalkan kamu rajin merawatnya.

Inilah 5 Bahan Alami Bantu Menghilangkan Stretch Mark




1. Kopi


Kopi dikenal mempunyai manfaat yang banyak untuk tubuh. Salah satunya ialah bisa menyamarkan bahkan menghilangkan Stretch Mark.

Langkah penggunaannya adalah dengan memanfaatkan kopi bubuk yang di campurkan dengan sedikit air hangat hingga membentuk pasta. Kemudian oleskan pada bagian yang terdapat Stretch Mark lalu pijat dengan gerakan memutar. Lakukan cara ini dengan rutin.

2. Lidah Buaya


Tumbuhan lidah buaya ini diketahui juga mampu menghilangkan Stretch Mark dengan efektif.

Caranya ialah dengan mengoleskan bagian lendir dari lidah buaya ini ke bagian yang terdapat Stretch Mark dan pijatlah selama 15 menit. Diamkan sebentar hingga menyerap lalu bilas dengan air hangat. Kulitmu pun akan menjadi mulus dan bebas guratan.

3. Wortel


Langkah penggunaan wortel untuk menghilangkan Stretch Mark adalah dengan mencampurkan wortel yang telah diparut atau dihaluskan dengan madu, kemudian oleskan pada bagian yang mempunyai guratan/Stretch Mark. Diamkan sekitar 15-30 menit lalu bilas. Untuk hasil maksimal lakukan cara ini dengan rutin.

4. Cuka Apel


Meski baunya sedikit menyengat, tapi cuka apel ini ternyata mempunyai manfaat yang bagus dalam membantu menghilangkan Stretch Mark. Langkah penggunaannya hanya di oleskan pada bagian kulit yang terdapat Stretch Mark dan biarkan semalaman. Kemudian di keesokan harinya bilas dan rasakan manfaatnya.

5. Minyak Zaitun


Kandungan vitamin E yang terdapat pada minyak zaitun memang sangat bagus untuk kulit. Adapun cara penggunaannya dengan memanaskan minyak zaitun terlebih dahulu menggunakan microwave untuk mendapatkan efek relaksasi. Semakin sering kamu mengoleskan dan memijat dengan minyak zaitun maka akan semakin cepat pula Stretch Mark menghilang.

Sekian pembahasan dari kami mengenai 5 bahan alami bantu menghilangkan Stretch Mark. Semoga dapat bermanfaat.

No comments:

Post a Comment