Monday, May 27, 2019

Cara Unik Mengolah Cokelat

Faniujangherbal.blogspot.com - Cokelat memang merupakan kudapan manis yang populer hingga tiada duanya. Rasanya yang manis dengan teksturnya legit dapat membuat orang ketagihan.




Selain di santap secara langsung, cokelat ini juga sering di olah menjadi campuran kue, minuman manis, hingga garnish pada dessert.

Bahkan ternyata cokelat dapat dikombinasikan dengan makanan tertentu, rasa kompleks dari coklat justru bisa semakin kuat dan terasa. Dan yang lebih istimewanya ialah cita rasa cokelat mampu menyatu dengan hampir segala rasa lainnya.

Dilansir dari leaFtv, cokelat dapat diolah dengan cara sebagai berikut.

1. Bumbu Steak


Kamu dapat mencampurkan bubuk kopi, bubuk cokelat, dan rempah-rempah sebagai bumbu baluran pada steak. Daging dan cokelat merupakan kombinasi yang baik karena rasa dari bubuk coklat akan memperkaya rasa pada daging.

2. Saus barbeque


Cokelat bisa melengkapi rasa dari daging ayam dan daging sapi dengan baik. Untuk itu, kamu bisa mencoba mencampurkan cokelat dengan saus berbeque dalam sajian iga panggang. Gunakan jenis cokelat yang tidak ttelalu manis untuk mendapatkan rasa dan rtekstur terbaik.

3. Campuran sup


Ternyata cokelat dapat dikombinasikan dengan sup pedas sehingga menciptakan suatu hidangan lezat. Kamu dapat mencampurkan cokelat dengan kacang polong dan krim, atau pasta, sayuran tebal, dan daging untuk mendapatkan konsistensi yang pas.

4. Pengganti tepung roti


Keika hendak menggoreng ayam atau salmon dengan metode deep fried, gantilah tepung roti dengan biji cokelat kacang kering yang telah dihancurkan. Campurkan juga rempah-rempah untuk menambah cita rasa sedikit pedas pada gorengan.

5. Sebagai campuran hummus


Kamu dapat mendapatkan cita rasa hummus yang berbeda dengan mencampurkan bubuk cokelat dengan buncis untuk mendapatkan sajian hummus dengan tekstur creamy dan tetap sehat. Setelah itu, ambahkan pula mentega almond, kayu manis serta vanila untuk meminimalisir rasa dari buncis.

Demikianlah cara unik dalam mengolah cokelat. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment